TOBAYA

Tobaya atau yang berasal dari Bahasa Kaili artinya Orang Gila, adalah proYekan one-man asal Sigi, Biromaru dengan aliran Noisecore/Noisegrind. Tobaya beranggotakan 1 orang dengan instrumentasi Noise, Drum dan Vocal guttural. Pada Record Store Day 2022 di Palu silam, Tobaya merilis album kompilasi self-titled yang berisikan 50 lagu pilihan yang sebelumnya telah dirilis dalam bentuk split ditambah 50 lagu tanpa judul baru, menambah total lagu yang dirilis pada saat itu berjumlah 100 lagu. Project Tobaya tetap aktif hingga saat ini dengan terlibat di berbagai perilisan split digital maupun fisik, lokal maupun internasional.

TOBAYA

RNR STUDIO

Adalah salah satu usaha yang bergerak dibidang audio, khususnya studio rental musik dan juga tempat untuk merekam berbagai karya seni dari para musisi yang ada. Selain berfungsi sebagai tempat mencipta, RnR juga memiliki beberapa program menarik yang bisa disimak di kanal YouTube miliknya. Salah duanya ada NADA BICARA dan RNR STUDIO SESSION. Beralamatkan di Jl. Pipa Air no.5 A, RnR adalah pilihan tepat untuk para musisi memproduksi musiknya.